ALLAH MENETAPKAN RAHMAT ATAS DIRINYA

ALLAH MENETAPKAN RAHMAT ATAS DIRINYA

Al-An'am : 54
وَإِذَا جَآءَكَ الَّذِينَ يُؤْمِنُونَ بِـَٔايٰتِنَا فَقُلْ سَلٰمٌ عَلَيْكُمْ ۖ كَتَبَ رَبُّكُمْ عَلٰى نَفْسِهِ الرَّحْمَةَ ۖ أَنَّهُۥ مَنْ عَمِلَ مِنكُمْ سُوٓءًۢا بِجَهٰلَةٍ ثُمَّ تَابَ مِنۢ بَعْدِهِۦ وَأَصْلَحَ فَأَنَّهُۥ غَفُورٌ رَّحِيمٌ
Apabila orang-orang yang beriman kepada ayat-ayat Kami itu datang kepadamu, maka katakanlah: "Salaamun alaikum. Tuhanmu telah menetapkan atas diri-Nya kasih sayang, (yaitu) bahwasanya barang siapa yang berbuat kejahatan di antara kamu lantaran kejahilan, kemudian ia bertaubat setelah mengerjakannya dan mengadakan perbaikan, maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

2 ) Al-An'am : 12
قُل لِّمَن مَّا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْأَرْضِ ۖ قُل لِّلَّهِ ۚ كَتَبَ عَلٰى نَفْسِهِ الرَّحْمَةَ ۚ لَيَجْمَعَنَّكُمْ إِلٰى يَوْمِ الْقِيٰمَةِ لَا رَيْبَ فِيهِ ۚ الَّذِينَ خَسِرُوٓا أَنفُسَهُمْ فَهُمْ لَا يُؤْمِنُونَ
Katakanlah: "Kepunyaan siapakah apa yang ada di langit dan di bumi". Katakanlah: "Kepunyaan Allah". Dia telah menetapkan atas Diri-Nya kasih sayang. Dia sungguh akan menghimpun kamu pada hari kiamat yang tidak ada keraguan padanya. Orang-orang yang meragukan dirinya mereka itu tidak beriman.

3 ) Abu Hurairah ra meriwayatkan bhwa Rasulullah saw bersabda yg maksudnya  : Sesungguhnya ketika Allah selesai menciptakan semua makhluqNya , Dia telah menetapkan suatu ketetapan yg tertulis di atas Arasy ( fauqol Arsy )  , " Sesungguhnya rahmat Ku mengalahkan murka Ku . HR Bukhari dan Muslim , tafsir ibnu Katsir surah al An'am  jilid 3 ms 220 , ms 247

4 ) Ibnu Abbas ra berkata , Rasulullah saw bersabda: Apabila Allah swt telah selesai memutuskan semua makhluq, maka Dia mengeluarkan catatan dari bawah Arasy ( tahtil Arasy ) yg berbunyi: RahmatKu mendahului murkaKu dan Aku yg sangat belas kasih dari semua yg kasih, kemudian mengambil segenggam atau dua genggam dari api neraka iaitu makhluq yg tidak pernah melakukan kebaikan sama sekali, tertulis di antara kedua matanya: Orang-orang yg dimerdekakan Allah . HR ibnu Mardawaih . Tafsir ibnu Katsir 247-248

5 ) An-Nisa' : 79
مَّآ أَصَابَكَ مِنْ حَسَنَةٍ فَمِنَ اللَّهِ ۖ وَمَآ أَصَابَكَ مِن سَيِّئَةٍ فَمِن نَّفْسِكَ ۚ وَأَرْسَلْنٰكَ لِلنَّاسِ رَسُولًا ۚ وَكَفٰى بِاللَّهِ شَهِيدًا
Apa saja nikmat yang kamu peroleh adalah dari Allah, dan apa saja bencana yang menimpamu, maka dari (kesalahan) dirimu sendiri. Kami mengutusmu menjadi Rasul kepada segenap manusia. Dan cukuplah Allah menjadi saksi.

Comments

Popular Posts